Demokrat Situbondo Gabungkan Tim Pemenangan Untuk Karna-Khoirani dan Khofifah-Emil

DPC Partai Demokrat Situbondo melakukan konsolidasi menyambut Pilkada 2024 dengan membentuk tim pemenangan gabungan untuk Pilkada Situbondo dan Pemilihan Gubernur (Pilgub Jatim) 2024.

Konsolidasi di kantor DPC Partai Demokrat, Jumat (27/9/2024) itu, dihadiri partai pengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati, Karna Suswandi – Nyai Khoirani, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Dalam konsolidasi tersebut, ketiga partai politik itu tidak hanya membentuk tim pemenangan untuk paslon cabup dan cawabup, Karna Suswandi – Nyai Khoirani.  Melainkan juga tim pemenangan untuk pasangan Cagub dan Cawagub Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa – Emil Elistianto Dardak.

Dalam sambutannya, Karna menyampaikan banyaknya program pembangunan yang telah dicapai selama kepemimpinanya, baik perbaikan jalan dan pemasangan lampu jalan.  Selain itu, cabup petahana ini menyampaikan puluhan penghargaan yang diraihnya selama memimpin Pemkab Situbondo tersebut.

Ketua DPC Partai Demokrat, Janur Sasra Ananda mengatakan, kegiatan ini merupakan acara internal kader partai untuk konsolidasi pemenangan di Situbondo tahun 2024.

Menurut Janur, dalam konsolidasi pemenangan itu pihaknya mengundang partai pengusung. Bahkan kegiatan ini dilakukan di tiga titik zona, yakni zona Barat, tengah dan Timur.

“Yang hari ini zona tengah, dan terakhir ada tambahan satu lagi zona keempat. Nanti itu gabungan dengan partai yang lainnya,” kata Janur.

Janur menegaskan memang hanya PKS dan Gerindra yang datang karena partai-partai lainnya akan digabung saat konsolidasi pemenangan di titik akhir yaitu Partai Perindo, Gelora dan PAN serta PBB. “Kenapa tidak semua digabung menjadi satu, karena ada partai yang dukungannya tidak sama,” ujarnya


Karena waktunya sangat mepet, kata Janur, maka selain konsolidasi juga sekaligus dilakukan pembentukan tim-tim pemenangan di tingkat kecamatan yang terdiri dari elemen partai tersebut.

“Untuk SK dan lainnya sudah kita siapkan, dan menunggu petunjuk PKPU. Karena SK kecamatan masih berbentuk file,” ujarnya.

Selain itu kata Janur, konsolidasi yang dilakukan ini juga dalam rangka pemenangan Khofifah dan Emil Dardak. “Tim pemenangan kita gabung, karena kebetulan nomor urut di Pilgub dan Pilkada Situbondo sama,” imbuh Janur.

Dengan terbentuknya tim pemenangan, Janur berharap bisa mengorganisir unsur-unsur partai yang berbeda dan bersinergi cepat dengan para relawan di bawah. “Target kami di beberapa keamatan menang tebal, dan lebih realistis kalau berimbang,” tegasnya.

Sementara cabup Karna Suswandi mengatakan, pihaknya berharap seluruh kader bisa melaksanakan dan mensosialisasikan terus ke bawah terkait berbagai program yang dilaksanakan pada masa mendatang. “Harapan saya bagaimana program-program itu tersampaikan ke seluruh masyarakat,”kata Bung Karna.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *